Powered by Blogger.

Search This Blog

Friday, October 3, 2014

SEGARRR


Sudah diyakini buah dan sayur bisa membuat tubuh semakin bugar. Kandungan vitamin yang ada di dalamnya menjadi bukti bahwa buah dan sayur sangat bermanfaat bagi tubuh. Di Bojonegoro beberapa buah yang bisa menjadi rujukan Anda, diantaranya adalah :

1. Belimbing dari Desa Ngringinrejo, Kecamatan Kalitidu. Dari pusat kota Bojonegoro ke arah Jetak dan ambil jalan ke arah barat, ke arah Kalitidu, Padangan, atau Cepu. Perjalanan sekitar 10 menit Anda perhatikan gapura dengan ikon buah belimbing di sisi utara jalan. Lalu masuk ke arah Bendungan Gerak. Dan sampailah Anda di perkebunan Belimbing.

Jika saat musim panen tiba, maka Anda bisa langsung memetik buahnya dimana kebun yang Anda pilih. Anda dapat menjadikan belimbing sebagai oleh-oleh khas ke rumah Anda, atau Anda minat menanam di kebun perkarangan rumah. Di beberapa kebun juga menyediakan bibitnya.



2. Salak dari Wedi, Kalianyar, Kapas. Dari pusat kota Bojonegoro ke arah timur jurusan Babat atau Surabaya. Eiitt, jangan cepat-cepat Anda melaju kendaraan Anda, karena letaknya tidak jauh dari kota. Hanya sekitar 5 menit, lalu perhatikan sisi selatan jalan, menyeberangi lintasa rel kereta api. Harap hati-hati dan waspada. Lalu lintas kendaraan bisa sangat padat.


Beberapa rumah atau kebun pemilik salak mudah dijumpai dari pinggir jalan karena pohonnya memang sebagian ditanam di area pinggir jalan. Namun jangan terburu-buru menikmati, jika salak masih dipohon, maka Anda disarankan meminta bantuan pemilik atau pegawainya turut serta, karena ada teknik tersendiri  dalam memetiknya. Jika Anda tidak berhati-hati, bisa tertusuk durinya lho. Dari rasa memang beda. Tidak hanya rasa manis tapi juga rasa segarnya. Satu lagi khasanah per-salak-an di Nusantara.


No comments:

Post a Comment

 

Followers

About

About

KPP Pratama Bojonegoro Jl Teuku Umar No 17 Bojonegoro