Pada hari Rabu, 11 November 2015, di aula KPP Pratama Bojonegoro dilaksanakan sosialisasi perpajakan. Tema yang diambil adalah Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 191/PMK.010/2015 tentang Revaluasi Aktiva Tetap. Acara dibuka dan disampaikan oleh pemateri dari KPP Pratama Bojonegoro, diantaranya adalah Kepala Seksi Waskon 1 dan 3, Bapak Susilo Margono dan Bapak Munaji. Disamping penyuluhan di atas, acara juga dirangkai dengan Penandatanganan Komitmen Program Pengendalian Gratifikasi.
Monday, November 16, 2015
Sosialisasi Revaluasi Assets
Pada hari Rabu, 11 November 2015, di aula KPP Pratama Bojonegoro dilaksanakan sosialisasi perpajakan. Tema yang diambil adalah Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 191/PMK.010/2015 tentang Revaluasi Aktiva Tetap. Acara dibuka dan disampaikan oleh pemateri dari KPP Pratama Bojonegoro, diantaranya adalah Kepala Seksi Waskon 1 dan 3, Bapak Susilo Margono dan Bapak Munaji. Disamping penyuluhan di atas, acara juga dirangkai dengan Penandatanganan Komitmen Program Pengendalian Gratifikasi.
Pengarahan Pimpinan
Pada
akhir Oktober 2015 kemarin, KPP Pratama Bojonegoro mendapatkan kunjungan dari
Bapak Nader Sitorus. Beliau saat ini adalah Kepala Kantor Wilayah DJP Jawa
Timur II. Dengan didampingi Kepala KPP Pratama Bojonegoro, Bapak Amir Makhmut,
dalam pengarahannya di hadapan seluruh pegawai, beliau menyampaikan pentingnya
pengamanan target penerimaan pajak yang telah ditetapkan. Semua seksi sesuai SOP masing-masing, bahkan semua pegawai
di dalamnya, turut serta bertanggung jawab akan tugas utama dimaksud. Untuk itu
diperlukan berbagai upaya untuk dapat mencapainya, termasuk dengan lebih dekat
mengenali proses bisnis dari suatu Wajib Pajak. Tetap semangat ! DJP Bisa !
Subscribe to:
Posts (Atom)