Powered by Blogger.

Search This Blog

Monday, May 12, 2014

Kuliner Khas Jonegoroan

Jika Anda berkunjung ke Bojonegoro, jangan lupa nikmati kuliner khasnya. Berikut ini adalah beberapa kuliner khas Jonegoroan. Selamat menikmati.

1. Sayur Asem-Asem
Perpaduan daging sapi dan tomat serasa segar di lidah dan membuat ketagihan. Cocok dimakan siang hari supaya menambah semangat dalam bekerja. Sayur ini sering pula dijumpai dalam acara hajatan sebagai hidangan untuk para tamu undangan



2 Wader Kali
Kekayaan ikan air tawar yang satu ini seakan memanjakan lidah ketika rasa kresnya menyatu di mulut. Bisa sebagai cemilan. Namun lebih mantap disajikan dengan sambel korek. Pagi, siang, dan malam cocok disantap bersama teman atau keluarga

3.Sambel Welut

Belut digoreng lalu dijadikan satu dengan sambal sebagai pendamping nasi putih hangat, wow nikmat sekali. Sensasi gurih bercampur pedas seakan membuat penikmat kuliner ini tidak mau berhenti untuk makan. Semakin nikmat dimakan dengan kerupuk. 

4.Tempe Penyet
Masih dengan sambal, kuliner yang satu ini pantas menjadi favorit keluarga. Tiap hari sambal tempe, seakan tidak ada bosannya. Bisa divariasi dengan telur penyet atau tahu penyet. Semakin nikmat sambalnya memakai cabai rawit atau cabai hijau

5.Lontong Tahu
Jika Anda ingin makan tidak terlalu berat tapi tetap mengenyangkan, tentulah lontong bisa menjadi salah satu pilihan Anda. Paduan dengan sambal bumbu kacang, kecap dan tahu goring yang dipotong dadu, dijamin membuat keinginan Anda terpuaskan. Akan menjadi lebih lengkap jika ada kacang goreng dan krupuk atau tempe digoreng dengan tepung


No comments:

Post a Comment

 

Followers

About

About

KPP Pratama Bojonegoro Jl Teuku Umar No 17 Bojonegoro