Dalam rangka pembelajaran anak didik
di luar sekolah secara lintas sektoral dan untuk meningkatkan pengetahuan anak
tentang perpajakan dari usia dini, pada tanggal 27 Februari 2014 KPP Pratama
Bojonegoro mendapat kunjungan dari Sahabat Kojib : KB/TKIT Mutiara Hati, Kalitidu, Bojonegoro.
Keceriaan putra-putri bangsa ini
semakin membuat suasana sumringah sejenak. Tingkah lucu dan suara mereka yang
imut ketika mereka mencoba bertanya tentang pajak dan kojib semakin memupuk
pengalaman berarti yang menyadarkan bahwa manfaat pajak juga untuk mereka. Usia
mereka saat ini memang masih belia, tapi suatu saat nanti di pundak merekalah
kewajiban perpajakan akan diemban.
Sebagai wujud pendidikan
kerakyatan yang baik, KPP Pratama Bojonegoro beserta para pendidik berusaha
bersinergi untuk mewujudkan bahwa rasa optimisme akan tercapainya penerimaan
perpajakan itu nyata. Mereka diharapkan jika nanti menjadi Wajib Pajak akan
mampu berkontribusi positif buat pembangunan bangsa.
No comments:
Post a Comment